Mempertahankan Budaya Pandeglang Mahasiswa STKIP Syekh Manshur mengadakan kegiatan Lokarya Seni dan Sastra
TP, Pandegelan – Mahasiswa Mahasiswi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) berkolaborasi dengan Mahasiswi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG PAUD) Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Syekh Manshur mengadakan kegiatan Lokarya Seni dan Sastra yang di Hadiri Ketua STKIP Syekh Manshur Bapak Drs. H. Salman Sunardi, M.Pd., Ketua PRODI PGPAUD Bapak Badri Munawar, M.Pd dan Ketua PRODI PGSD Ibu Ratna Dewi, M.Pd., dan Seluruh Sivitas Akademik kegiatan ini selenggarakan di Kampus STKIP Syekh Manshur . 14|06|2023.
Kegiatan Lokarya ini bertujuan bukan hanya memenuhi tugas mata kuliah Seni Rupa saja tetapi ini merupakan strategi Mahasiswa-mahasiswa PGSD dan Mahasiswi PG PAUD STKIP Syekh Manshur untuk mempertahankan dan memperkenalkan budaya kearifan lokal kepada seluruh mahasiswa dan mahasiswi yang di STKIP Syekh Manshur.
Bu Minhatul Ma’arif, M.Pd., selaku dosen PGPAUD Mata Kuliah Seni Rupa mengatakan ini merupakan Implementasi dari materi-materi pembelajaran di kelas. Ada beberapa materi yang telah diajarkan yang seperti seni menjahit, seni lukis dan Seni membatik dan eco printing, .
Dosen Seni Rupa PGSD Ibu Yeni Sulaeman. M.Pd. mengatakan Acara Lokarya ini merupakan momen yang sangat penting bagi seluruh mahasiswa mahasiswi yang hadir, Dosen, Sivitas Akademik dan masyarakat untuk mempertunjukkan produk selama mata kuliah seni rupa, ini merupakan salah satu cara agar mahasiswa PGSD mempunyai kemampuan jiwa kreativitas mereka dalam menghasilkan karya-karya yang bermanfaat bagi masyarakat. Saya berharap karya-karya yang akan dipamerkan di acara ini dapat memberikan inspirasi dan manfaat bagi semua yang hadir.
Ketua STKIP Syekh Manshur bapak Drs. H. Salman Sunardi, M.Pd m mengucapkan selamat dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para mahasiswa yang telah berhasil menyelesaikan karya-karya mereka. Karya-karya ini merupakan bukti nyata dari kemampuan dan kreativitas para mahasiswa dalam menghasilkan inovasi dan solusi bagi permasalahan yang ada di masyarakat.
Saya juga ingin mengajak para mahasiswa untuk terus berinovasi dan berkarya, serta mengembangkan potensi diri untuk menjadi generasi yang mampu memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara. Kita harus terus berupaya untuk meningkatkan kualitas dan relevansi karya kita agar dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.
Terakhir, saya berharap kegiatan gelar karya mahasiswa ini dapat menjadi ajang yang bermanfaat bagi para mahasiswa untuk memperluas wawasan, meningkatkan keterampilan, dan memperkuat jaringan kerja sama antar sesama mahasiswa, dosen, dan stakeholder terkait.
(Ridwan)